Cara Menonaktifkan Autodebet BCA

Informasi mengenai Cara Menonaktifkan Autodebet BCA tersedia di artikel ini. Seperti yang kita ketahui, autodebet merupakan metode pembayaran otomatis yang memungkinkan penyedia layanan untuk secara otomatis menarik dana dari rekening BCA milikmu pada tanggal jatuh tempo tertentu. 

Sehingga dengan arti lain, autodebet adalah sistem pembayaran otomatis yang akan mengurangi saldo rekening nasabah saat ada transaksi finansial terjadwal.

Dalam transaksi autodebet, kalian memberikan otorisasi kepada pihak lain untuk mengakses rekening bank milikmu yang secara berkala akan mendebit jumlah yang sudah ditentukan dari saldo. 

Adapun contoh transaksi autodebet seperti pembayaran tagihan bulanan, tagihan listrik, telepon, kartu kredit, KPR, KUR, dan pembayaran terjadwal yang lainnya.

Lantas, bagaimana Cara Menonaktifkan Autodebet BCA ? Berikut dibawah ini akan disampaikan secara lengkap mengenai informasi tersebut.

Apa Itu Autodebet BCA ?

Cara Menonaktifkan Autodebet BCA

Sebelum membahas informasi lebih lanjut tentang Cara Menonaktifkan Autodebet BCA, kita perlu tahu lebih dulu mengenai apa itu Autodebet BCA.

Autodebet BCA adalah layanan praktis dari lembaga perbankan yang memproses pembayaran secara otomatis sesuai jadwal yang sudah ditentukan. 

Tentu hal ini merupakan sebuah solusi yang efisien untuk mengelola tagihan. Sehingga kalian tidak perlu khawatir lagi jika mengalami kejadian terlambat membayar. 

Keuntungan lainnya adalah keamanan tambahan. Sistem terintegrasi di dalam lembaga perbankan selalu memastikan tidak ada risiko kehilangan tagihan atau pembayaran. 

Keberadaan layanan ini dalam era digital juga dapat memungkinkan pengaturan melalui perbankan online, sehingga dapat memberikan fleksibilitas lebih kepada nasabah.

Alasan Menonaktifkan Autodebet BCA

Jika diamati, menggunakan Autodebet BCA memiliki banyak keuntungan. Salah satunya nasabah tidak perlu lagi melakukan pembayaran langsung saat membeli barang. 

Namun autodebet BCA ini hanya dapat digunakan sesudah melakukan aktivasi dan masalah gagal memuat saldo juga seringkali dialami nasabah, sehingga sistem autodebet tidak bisa dilakukan. 

Sehingga tidak jarang tagihan menjadi menumpuk karena pembayaran otomatis yang bermasalah. Selain itu ada pula banyak alasan lainnya dari nasabah mengapa mereka menonaktifkan autodebet.

Adapun berikut beberapa alasan yang biasa dialami nasabah : 

  • Masalah keuangan atau ekonomi setiap orang yang berbeda
  • Terjadi masalah lain pada rekening bank atau non bank
  • Kurang aktif dalam melakukan pembayaran sesuai aturan jatuh tempo
  • Nasabah merasa sulit ketika ingin kembali menggunakan pembayaran secara manual

Beberapa alasan di atas menjadi penyebab kenapa nasabah mencari tahu mengenai bagaimana Cara Menonaktifkan Autodebet BCA. Untuk informasi mengenai hal tersebut, kalian bisa terus ikuti penjelasan selanjutnya.

Cara Menonaktifkan Autodebet BCA

Cara Menonaktifkan Autodebet BCA

Setelah mengenal apa itu yang dimaksud dengan Autodebet BCA beserta alasan-alasan mengapa nasabah memilih menonaktifkannya.

Kini saatnya kita membahas mengenai topik utama dari Cara Menonaktifkan Autodebet BCA, dimana prosedur tersebut bisa kalian lakukan melalui kantor bank BCA terdekat.

Memang dengan adanya sebuah autodebet BRI menjadikan anda akan tenang dan tidak perlu khawatir mengenai pembayaran iuran tersebut. 

Namun sebelum berlanjut pada prosedur tersebut, pembaca harus mengetahui syarat ketentuan diperlukan terlebih dahulu, seperti:

  1. Buku rekening tabungan BCA
  2. Kartu Tanda Penduduk (KTP) 
  3. Kartu ATM & Kredit BCA

Setelah mengetahui beberapa persyaratan diatas, maka kini kalian perlu melakukan Cara Menonaktifkan Autodebet BCA di kantor cabang BCA.

Tenang saja tahapannya cukuplah mudah, sama saat kalian melakukan Cara Investasi Di Bank BCA, dimana nantinya kalian akan diberi arahan dari petugas bank BCA secara langsung.

Berikut langkah-langkah lengkapnya : 

  1. Kunjungi kantor cabang BCA terdekat dari domisili.
  2. Selanjutnya, ambil nomor antrian customer service
  3. Setelah antri, datangi bagian customer service BCA
  4. Sampaikan jika ingin menghentikan autodebet BCA
  5. CS akan meminta beberapa persyaratan yang sudah kalian siapkan tadi
  6. Tunggu beberapa saat, hingga CS selesai memproses permintaanmu

Cara Cek Autodebet BCA

Cara Menonaktifkan Autodebet BCA

Tak hanya membahas mengenai Cara Menonaktifkan Autodebet BCA saja, pada kesempatan kali ini juga akan disampaikan mengenai Cara Cek Autodebet BCA.

Berikut dibawah ini terdapat beberapa metode yang bisa kalian pilih untuk melakukan prosedur Cara Cek Autodebet BCA.

1. Cara Cek Autodebet BCA Melalui BCA Mobile

Metode pertama yang bisa coba kalian lakukan untuk mengecek autodebet BCA yakni dengan melalui aplikasi mobile banking BCA. Prosedurnya cukuplah mudah, berikut langkah-langkahnya : 

  1. Pertama, buka aplikasi โ€œBCA Mobileโ€
  2. Langkah selanjutnya, klik โ€œm-BCAโ€
  3. Masukkan kode akses BCA Mobile
  4. Pilih โ€œm-Infoโ€ dan klik โ€œMutasi Rekeningโ€
  5. Pilih jenis transaksi โ€œuang keluarโ€
  6. Tentukan periode mutasi yang ingin di cek
  7. Jika sudah, berikutnya klik โ€œsendโ€
  8. Rincian transaksi autodebet akan muncul otomatis

2. Cara Cek Autodebet BCA Melalui KlikBCA (Internet Banking)

Metode yang kedua dapat kalian praktekkan yakni dengan melalui layanan KlikBCA atau Internet Banking. Sama seperti metode sebelumnya, prosedur dibawah ini juga praktis dilakukan.

Berikut tahapannya : 

  1. Langkah pertama, buka browser
  2. Kunjungi halaman โ€œKlikBCAโ€
  3. Masukkan โ€œuser ID dan PINโ€
  4. Setelah login, pilih menu โ€œInformasi Rekeningโ€
  5. Kemudian, klik โ€œMutasi Rekeningโ€
  6. Pilih tanggal dan periode yang ingin di cek
  7. Lalu, klik โ€œlihat mutasi rekeningโ€
  8. Rincian transaksi autodebet akan muncul

3. Cara Cek Autodebet BCA Melalui ATM BCA

Tak hanya melalui cara online saja, ada lagi cara lainnya yang bisa kalian coba yakni dengan melalui gerai ATM BCA dengan prosedur berikut : 

  1. Datang ke mesin ATM BCA terdekat
  2. Masukkan kartu debit ke slot mesin
  3. Kemudian, ketik PIN kartu debit
  4. Pilih opsi โ€œTransaksi Lainnyaโ€
  5. Setelah itu, tekan โ€œInformasiโ€
  6. Pilih โ€œMutasi Rekeningโ€
  7. Tunggu hingga mesin mengeluarkan struk
  8. Struk akan menampilkan 5 transaksi terakhir autodebet

Demikianlah penjelasan mengenai Cara Menonaktifkan Autodebet BCA beserta syaratnya. Cek artikel lainnya di Cara Mengetahui Swift Code Bank BCA.

Eshter

Suka menulis dan membahas artikel yang berhubungan dengan finansial dan perbankan untuk menambah wawasan dimasa yang akan datang

Bagikan:

Tags: