Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama

Diantara pembaca mungkin ada yang masih bingung dengan prosedur dari Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama. Pengecekan ini sendiri berguna untuk melihat rincian uang yang masuk dan keluar di rekening dan juga keperluan yang lainnya. 

Biasanya data mutasi ini berisi jenis transaksi, nama pengirim / penerima transfer, saldo awal bulan, mutasi debit dan kredit, sampai saldo akhir bulan.

Lantas, bagaimana Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama ? Untuk mendapatkan penjelasan lebih lengkapnya, silahkan simak uraian dibawah ini !

Apa itu Mutasi Rekening BCA ?

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama

Mutasi Rekening BCA adalah sekumpulan catatan dari transaksi yang terjadi di sebuah rekening, dapat berupa aliran dana yang masuk ke rekening atau dana yang keluar dari rekening tersebut. 

Saat kalian melakukan cek mutasi, maka nantinya akan keluar catatan transaksi yang masuk maupun keluar dari rekening bank BCA milikmu.

Dengan kata lain, mutasi rekening adalah salah satu fitur atau layanan yang disediakan oleh pihak perbankan untuk keperluan para nasabah. 

Melalui cek mutasi rekening, nasabah dapat melihat semua riwayat yang berhubungan dengan transaksi keuangan yang pernah terjadi.

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama

Setelah pada pembahasan sebelumnya sudah disampaikan mengenai Cara Melihat Mutasi Rekening BCA 1 Tahun, kini kita akan berganti membahas topik yang lain.

Adapun topik yang dimaksud adalah perihal Cara melihat mutasi rekening BCA yang sudah lama yang dapat dilakukan dengan beberapa opsi metode. Berikut diantaranya :

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama Lewat Kantor Cabang

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama

Metode yang pertama ini sudah ada sejak dahulu dan masih dipilih hingga kini oleh sebagian nasabah. Kalian bisa mengecek mutasi dengan cara mendatangi kantor cabang bank BCA terdekat.

Jika ingin mengecek mutasi dengan metode tersebut, ada baiknya jika nasabah membawa buku tabungan agar mutasinya dapat dicetak langsung di buku tabungan.

Untuk prosedur selengkapnya, silahkan cek langkah-langkah dibawah ini :

  1. Kunjungi kantor BCA dengan membawa buku tabungan
  2. Setelah sampai, silahkan ambil nomor antrian
  3. Tunggu hingga no antrian milikmu dipanggil
  4. Sampaikan maksud dan tujuan ingin mencetak mutasi rekening
  5. Teller akan meminta buku tabungan dan KTP
  6. Tunggu hingga proses pencetakan mutasi selesai

Perlu diketahui bahwa nantinya saat di kantor cabang, kalian juga harus menentukan periode mutasi rekening yang ingin dilihat dan berikan alasan mengapa memerlukan mutasi rekening tersebut.

Setelah itu, permohonan ini akan diproses oleh petugas BCA dalam waktu 3 hingga 5 hari kerja dan biaya admin juga akan dikenakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Jadi, bagi kalian yang membutuhkan mutasi rekening lebih dari 1 tahun, jangan ragu untuk mengajukan permintaan khusus kepada bank BCA ya.

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama Lewat KlikBCA

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama

Selain melalui kantor cabang bank BCA, Cara melihat mutasi rekening BCA yang sudah lama juga bisa dilakukan melalui internet banking BCA dengan prosedur dibawah ini : 

  1. Pertama, buka browser di HP atau laptop
  2. Masuk ke laman www.klikbca.com
  3. Klik โ€œLogin Internet Banking Individualโ€
  4. Login ke akun KlikBCA dan klik โ€œe-statementโ€
  5. Setelah itu, pilih โ€œTabungan dan Giroโ€
  6. Lanjut, pilih โ€œRekening yang Diinginkanโ€
  7. Pilih periode yang ingin kalian lihat 
  8. Jika ingin mengunduh, kalian bisa klik โ€œDownloadโ€
  9. Proses cek dan cetak rekening selesai dilakukan

Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama Lewat myBCA

  1. Langkah pertama, unduh aplikasi myBCA terlebih dahulu 
  2. Lakukan login menggunakan username dan password myBCA
  3. Lalu lanjut pilih menu โ€œe-Statementโ€ yang ada di halaman depan
  4. Nantinya daftar periode t mutasi akan otomatis ditampilkan
  5. Secara bawaan 3 bulan terakhir yang akan ditampilkan di layar 
  6. Jika ingin melihat mutasi lebih dari 3 bulan, tekan โ€œPilih Periode Lainโ€ 
  7. Periksa mutasi tersebut dan tekan tombol โ€œTampilkanโ€

Pentingnya Cek Mutasi Rekening Secara Rutin

Selain membahas mengenai Cara melihat mutasi rekening BCA yang sudah lama, pada kesempatan ini juga akan disampaikan perihal beberapa manfaat dari cek mutasi rekening secara rutin.

Berikut manfaat-manfaat yang dimaksud : 

1. Membantu mengetahui kondisi keuangan

Dengan melakukan cek mutasi rekening secara berkala, nasabah bisa mengetahui kondisi keuangan sehingga bisa mengontrolnya dengan baik. 

Cek mutasi ini bisa kalian lakukan dengan lebih mudah melalui aplikasi BCA mobile atau aplikasi pendukung lainnya yang disediakan oleh lembaga perbankan.

2. Mengatur anggaran lebih baik

Tentunya kalian sebagai nasabah ingin mengatur pemasukan dan pengeluaran keuangan dengan lebih baik bukan ? Jika iya, maka saatnya lakukan cek mutasi secara berkala. 

Sebenarnya terdapat banyak opsi metode untuk mengatur anggaran, misalnya dengan membedakan antara rekening tabungan dengan rekening kebutuhan sehari-hari. 

Namun, jika hanya memiliki 1 rekening, kalian bisa memanfaatkan cek mutasi secara berkala sebagai cara untuk mengatur berapa dana yang sudah dikeluarkan dalam rentang periode yang ditentukan. 

3. Mengantisipasi adanya transaksi mencurigakan

Cek mutasi secara rutin juga dapat membantu nasabah untuk menghindari adanya transaksi mencurigakan yang mungkin saja terjadi. 

Dari riwayat yang ada di mutasi tersebut, kalian bisa tahu ke mana saja dana yang dikeluarkan karena di dalamnya tertera no rekening tujuan. 

Itulah informasi yang dapat disampaikan mengenai Cara Melihat Mutasi Rekening BCA Yang Sudah Lama. Cek berita lainnya di Cara Melihat Nama Akun Bank BCA.

Eshter

Suka menulis dan membahas artikel yang berhubungan dengan finansial dan perbankan untuk menambah wawasan dimasa yang akan datang

Bagikan:

Tags: