Bingung bagaimana Cara Pinjam Uang di BCA Mobile ? Jangan khawatir, prosedurnya dapat dilakukan dengan mudah dan praktis. Jadi sekarang nasabah bisa langsung mendapatkan pinjaman tanpa perlu ke kantor cabang bank BCA.
Penasaran bagaimana prosedur selengkapnya dari Cara Pinjam Uang di BCA Mobile beserta syaratnya ? Langsung saja simak artikel ini sampai habis.
Pinjam Uang Di BCA Mobile
Cara Pinjam Uang di BCA Mobile adalah salah satu pilihan pinjaman yang dapat pembaca andalkan dengan kepercayaan tinggi.
Sebagai salah satu perusahaan keuangan terkemuka di Indonesia, BCA telah menghadirkan layanan pinjaman dana yang mudah diakses oleh nasabah.
Kelebihan menarik dari layanan yang satu ini adalah kepraktisan nasabah BCA untuk mengajukan pinjaman langsung melalui platform BCA mobile.
Tentunya Cara Pinjam Uang di BCA Mobile tersebut akan sangat efisien karena nasabah tidak membutuhkan kunjungan langsung ke kantor cabang BCA.
Tak hanya itu saja, kalian juga dapat mengajukan pinjaman dengan mudah dari manapun dan kapanpun, tanpa perlu repot pergi ke tempat lain.
Selain kemudahan akses, BCA Mobile Banking juga memberikan nasabahnya kontrol penuh atas proses pengajuan pinjaman. Sehingga dapat dengan cepat melacak status dan memantau detail pinjaman.
Syarat Pinjam Uang Di BCA Mobile
Sebelum mulai melakukan Cara Pinjam Uang di BCA Mobile, pembaca wajib melakukan registrasi dan Cara Aktivasi BCA Mobile terlebih dahulu.
Jika sudah melakukan 2 tahapan tersebut, kalian juga perlu memenuhi syarat-syarat pinjamannya terlebih dahulu. Adapun syarat mengajukan pinjaman di BCA mobile adalah :
- WNI berdomisili di Jabodetabek, Cakranegara, Pulau Jawa, Medan, Tanjung Pinang, Batam, Denpasar, Palembang, dan Makassar.
- Batas usia minimal 21 tahun & maksimal 55 tahun (pada saat BCA Personal Loan lunas)
- Penghasilan per bulan : Min. Rp 2.5 juta untuk daerah Jabotabek, Bandung, Surabaya, Medan, Batam dan min. Rp 2 juta untuk daerah lainnya.
- Karyawan yang merupakan peserta dari peserta fasilitas Payroll BCA atau minimal keanggotaan Kartu Kredit BCA selama 1 tahun
Sedangkan untuk syarat dokumen yang diperlukan adalah sebagai berikut :
- Aplikasi Pengajuan (Asli)
- FC KTP elektronik
- FC Izin Usaha/TDI/TDP/Surat Izin Praktek
- FC Keterangan Penghasilan/Slip Gaji
- FC NPWP
Cara Pinjam Uang Di BCA Mobile
Cara Pinjam Uang di BCA Mobile membutuhkan serangkaian tahapan yang perlu diperhatikan dengan cermat. Berikut adalah panduan mengenai proses ini :
- Pertama, buka Aplikasi Mobile Banking BCA
- Jika sudah mengaksesnya, pilih menu โInfo BCAโ
- Klik Menu โProdukโ di bagian bawah perangkat
- Klik โPinjaman Individualโ dan pilih jenis pinjam sesuai kebutuhan
- Selanjutnya tekan pada pilihan sesuai kebutuhan pribadi
- Gulir ke bagian bawah layar dan klik โAjukan Sekarangโ
- Isi formulir pengajuan berisi data diri kalian dengan lengkap
- Tekan tombol โKirimโ dan centang bagian โCaptchaโ
- Tunggu respon terkait kelanjutan proses pinjam uang
Prosedurnya bisa dilakukan dengan mudah dan juga praktis bukan ? Yang terpenting, nasabah tidak perlu mengunjungi kantor cabang BCA terdekat.
Cara agar pinjaman disetujui Bank
Tak hanya membahas mengenai Cara Pinjam Uang di BCA Mobile saja, pada kesempatan ini juga akan disampaikan mengenai beberapa tips agar pinjaman disetujui bank. Berikut diantaranya :
1. Memastikan skor kredit bagus
Sebelum melakukan Cara Pinjam Uang di BCA Mobile, hal pertama yang perlu nasabah lakukan adalah memastikan skor kredit atau riwayat pinjaman yang bagus.
Pada skor kredit ini, pihak bank BCA akan melihat bagaimana kemampuan kalian dalam membayar pinjaman atau cicilan.
Jika dianggap memiliki skor kredit yang bagus, maka pihak bank akan mempertimbangkan nasabah untuk diberikan pinjaman.
Sebaliknya, jika skor kredit buruk, maka pihak bank tidak akan mengambil resiko memberikan pinjaman kepada nasabah tersebut.
2. Penuhi persyaratan yang diajukan bank
Setiap bank tentunya memiliki persyaratan dan ketentuan dalam memberikan pinjaman dana. Agar proses pengajuan pinjaman lancar, penuhi persyaratan tersebut.
3. Mengajukan pinjaman yang sesuai dengan kebutuhan
Pihak bank manapun tentunya tidak akan mengambil resiko dalam memberikan pinjaman dana kepada nasabah jika dinilai tidak sanggup melunasinya.
Semisal, pembaca hanya memiliki penghasilan Rp 3 juta setiap bulannya, namun saat mengajukan pinjaman, kalian mengajukan pinjaman senilai Rp 50 juta untuk modal berbisnis.
Melihat penghasilan yang hanya Rp 5 juta tersebut, tentu bank akan sulit memberikan pinjaman dana yang kalian ajukan, karena kemungkinan besar akan sulit untuk membayar angsurannya.
4. Tentukan tenor pinjaman
Tips selanjutnya, agar Cara Pinjam Uang di BCA Mobile bisa disetujui bank adalah dengan menentukan tenor pinjaman atau jangka waktu pinjaman.
Semakin lama tenor yang dipilih, maka semakin ringan cicilan yang dibayarkan. Namun, risiko yang didapatkan dari memilih lamanya tenor pinjaman adalah bunga yang ditanggung menjadi lebih besar.
Sebaliknya, semakin singkat tenor pinjamannya, maka beban bunga yang dibayarkan menjadi lebih sedikit. Untuk menentukan tenor pinjaman, buat perencanaannya dengan cermat terlebih dahulu.
Itulah tadi Cara Pinjam Uang di BCA Mobile beserta syaratnya. Tentunya informasi ini sangat membantu bagi pembaca yang sedang membutuhkan pinjaman dalam jumlah besar.
Meski demikian, kalian tetap harus bijak dan sadar akan kemampuan finansial mu. Jangan sampai terjadi gagal bayar sehingga menimbulkan masalah yang lebih berat di kemudian hari.
Jangan sampai kelewatan juga penjelasan menarik lainnya seperti Cara Pindah Dari BCA Mobile Ke MyBCA. Selamat membaca.