Cara Daftar OneKlik BCA Shopee penting untuk diketahui nasabah yang sering berbelanja di toko yang sedang naik daun tersebut. Sebab dengan OneKlik BCA, pengguna dapat berbelanja dengan cepat dan praktis. Hanya dengan sekali klik saja, pengguna bisa langsung membeli barang incaran. 

Untuk mengetahui Cara Daftar OneKlik BCA Shopee  beserta informasi selengkapnya, kalian bisa simak langkah-langkahnya dalam artikel dibawah ini.

OneKlik BCA 

Cara Daftar OneKlik BCA Shopee

Sebelum membahas mengenai topik utama Cara daftar OneKlik BCA Shopee, ketahui terlebih dahulu mengenai apa itu yang dimaksud dengan OneKlik BCA.

BCA Oneklik merupakan fasilitas pembayaran yang dikeluarkan oleh PT Bank Central Asia, yang berguna untuk memfasilitasi pembayaran transaksi secara langsung pada situs dan aplikasi merchant.

Tentunya BCA Oneklik ini akan sangat memudahkan penggunanya. Sebab, langkah penggunaanya hanya dengan 1 klik tambahkan kartu debit sebagai sumber dana.

Dan BCA Oneklik dapat langsung digunakan untuk bayar belanja. Jadi, bagi kalian yang suka belanja online, tentunya menggunakan BCA Oneklik bisa menjadi opsi cara pembayaran yang menarik.

Adapun beberapa toko online yang sudah dapat menggunakan BCA Oneklik adalah Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli.com, Bukalapak, Tike.com, dan merchat lainnya.

Menariknya, pengguna juga bisa mengatur batas transaksi harian BCA Oneklik milikmu sendiri. Dengan begitu kalian bisa menyesuaikan dengan kebutuhanmu.

Syarat Daftar OneKlik BCA Shopee

Untuk dapat melakukan prosedur dari Cara daftar OneKlik BCA Shopee, terdapat beberapa syarat ketentuan yang perlu kalian siapkan terlebih dahulu. Berikut diantaranya : 

  1. Memiliki kartu debit aktif BCA
  2. Sudah terdaftar di layanan BCA mobile yang aktif status finansial.

Cara Daftar OneKlik BCA Shopee

4 Cara Daftar OneKlik BCA Shopee Dan Syarat Terlengkap 2024

Setelah kawan-kawan memiliki kartu debit BCA dan sudah terdaftar di layanan BCA mobile, maka kini kalian bisa lanjutkan ke pendaftaran OneKlik di Shopee dengan beberapa metode dibawah ini :

1. Melalui Checkout Pada Aplikasi Shopee

Cara daftar OneKlik BCA Shopee dilakukan saat checkout di aplikasi Shopee. Di Halaman checkout, pilih Metode Pembayaran, pilih โ€œBCA OneKlikโ€ dan lanjut pilih โ€œTambah kartu OneKlik BCA baruโ€

2. Melalui Pengaturan Akun

Metode dari Cara daftar OneKlik BCA Shopee yang kedua dapat dilakukan di pengaturan akun yang ada di aplikasi shopee dengan cara berikut : 

  1. Pertama lakukan login aplikasi Shopee
  2. Pilih menu โ€œSayaโ€ dan klik โ€œlogo Pengaturan Akunโ€ 
  3. Jika sudah, silahkan pilih โ€œKartu/Rekening Bankโ€
  4. Terakhir, pilih โ€œTambah Kartu BCA OneKlik Baruโ€

3. Melalui Isi Saldo ShopeePay

Metode dari Cara daftar OneKlik BCA Shopee yang ketiga dilakukan saat nasabah melakukan proses isi saldo ShopeePay. Berikut tahapannya : 

  1. Lakukan log in ke aplikasi Shopee
  2. Pilih โ€œSayaโ€ dan pilih โ€œShopeePayโ€
  3. Jika sudah, pilih opsi โ€œIsi Saldoโ€
  4. Kemudian pilih โ€œBCA OneKlikโ€
  5. Klik โ€œTambah kartu OneKlik BCA baruโ€

4. Lewat Pengaturan ShopeePay

Cara daftar OneKlik BCA Shopee yang terakhir dilakukan lewat pengaturan ShopeePay dengan langkah-langkah berikut :  

  1. Lakukan log in ke aplikasi โ€œShopeeโ€ 
  2. Pilih menu โ€œSayaโ€ dan klik โ€œShopeePayโ€
  3. Kemudian silahkan pilih โ€œPengaturanโ€
  4. Pilih โ€œMetode Pembayaran yang Terhubungโ€
  5. Terakhir, klik โ€œTambah kartu BCA OneKlik baruโ€

Setelah mengikuti salah satu dari 4 cara yang dijelaskan di atas, selanjutnya kawan-kawan akan diarahkan ke halaman OneKlik. Ikuti caranya berikut ini:

  1. Langkah pertama, masukkan no kartu debit BCA
  2. Tentukan limit harian maksimal Rp3.000.000
  3. Pilih no HP untuk menerima Push Notification
  4. Jika sudah, klik Lanjut, kemudian klik โ€œOKโ€
  5. Kalian akan diarahkan kembali ke halaman Shopee
  6. Masuk ke proses aktivasi BCA OneKlik di BCA Mobile 
  7. Centang  โ€œSaya telah membaca dan menyetujui Ketentuanโ€
  8. Langkah selanjutnya, klik โ€œSetujuโ€ dan klik โ€œAktivasiโ€
  9. Masukkan PIN m-BCA dan terakhir Klik โ€œOKโ€
  10. Akan tertulis โ€œBerhasil menambahkan kartu BCA OneKlik!โ€ 
  11. Kartu yang baru didaftarkan terlihat di list kartu BCA One Klik

Cara Isi Saldo ShopeePay dengan BCA OneKlik

Setelah berhasil melakukan prosedur dari Cara Daftar OneKlik BCA Shopee, maka kini kalian bisa melakukan top up saldo ShopeePay dengan menggunakan BCA OneKlik. Berikut prosedurnya :

  1. Langkah pertama, log in ke aplikasi Shopee
  2. Pilih menu โ€œSayaโ€™ kemudian pilih โ€œShopeePayโ€
  3. Jika sudah, silahkan pilih โ€œIsi Saldoโ€
  4. Akan ada beberapa opsi pengisian saldo Shopeepay
  5. Dalam hal ini, kalian bisa pilih โ€œBCA OneKlikโ€
  6. Lanjut masukkan nominal saldo yang diinginkan
  7. Berikutnya, silahkan klik โ€œBayar Sekarangโ€
  8. Kalian akan diarahkan ke halaman konfirmasi
  9. Pastikan nominal saldo dan nomor kartu sudah benar
  10. Jika sudah dilakukan konfirmasi. klik โ€œBayarโ€
  11. Saldo akan masuk ke akun Shopeepay milikmu

Cara Melakukan Pembayaran di Shopee Menggunakan BCA OneKlik

Cara Daftar OneKlik BCA Shopee

Selain untuk keperluan isi saldo ShopeePay, BCA OneKlik juga dapat kalian gunakan untuk melakukan pembayaran transaksi di Shopee. 

Berikut dibawah ini adalah cara untuk melakukan pembayaran di Shopee menggunakan BCA OneKlik :

  1. Buka akses halaman โ€œmetode pembayaranโ€
  2. Pilih BCA OneKlik & kartu BCA OneKlik 
  3. Jika sudah, silahkan kalian klik โ€œKonfirmasiโ€
  4. Periksa kembali pesanan & Klik Buat Pesanan
  5. Periksa kembali nominal transaksi & Klik โ€œBayarโ€
  6. Status pesanan akan otomatis berubah menjadi Dikemas

Perlu diketahui bahwa minimal transaksi dengan BCA OneKlik di aplikasi Shopee ini adalah sebesar Rp 1. 

Pembaca dapat menentukan batas maksimal transaksi harian OneKlik, dengan nominal batas maksimal sebesar Rp 3 juta perhari.

Demikianlah penjelasan mengenai Cara Daftar OneKlik BCA Shopee yang dapat disampaikan. Baca juga informasi penting lainnya yaitu Cara Cek Nomor Rekening BCA Tanpa Aplikasi.

Eshter

Suka menulis dan membahas artikel yang berhubungan dengan finansial dan perbankan untuk menambah wawasan dimasa yang akan datang

Bagikan:

Tags: