Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain

Daftar Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain diharapkan dapat membantu para nasabah BCA untuk mengetahui batas kirim dan terima uang setiap harinya. Apabila jumlah transfer pada hari tersebut sudah mencapai batasnya, maka nasabah dapat melakukan transfer kembali pada hari berikutnya.

Jika pembaca sedang mencari informasi tersebut, maka kalian berada pada artikel yang tepat. Sebab, pada kesempatan kali ini akan diuraikan mengenai Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain beserta penjelasan yang lainnya.

Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain

Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain

Kebijakan Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain ini diterapkan dengan tujuan untuk melindungi nasabah dari kesalahan saat bertransaksi. 

Perubahan limit transfer BCA juga bisa saja terjadi untuk memahami kebutuhan dan kemampuan nasabah sesuai jenis tabungan yang dipilih. 

Perlu diketahui bahwa masing-masing produk tabungan BCA memiliki limit transfer yang berbeda. Karena itu, kalian perlu memperhatikan limit transfer pada kartu ATM yang digunakan.

Jika besaran transfer yang dilakukan dalam sehari telah mencapai batas limit, maka transfer selanjutnya baru bisa dilakukan di hari berikutnya.

Sebagai nasabah bank BCA, penting bagi pembaca untuk mengetahui berapa batasan Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain pada setiap produk tabungan. Berikut detail lengkapnya : 

1. Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain Dari ATM

  • Paspor Blue : Rp 15 juta
  • Paspor Gold : Rp 20 juta
  • Paspor Platinum : Rp 25 juta
  • Tahapan Xpresi : Rp 10 juta 
  • Tapres : Rp 20 juta 

2. Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain Dari E-banking

  • BCA Platinum : Rp 25 juta
  • Tapres : Rp 20 juta
  • BCA Blue : Rp 50 juta 
  • BCA Gold Rp 20 juta

3. Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain Melalui M-Banking 

  • BCA Platinum : Rp 25 juta
  • Tapres : Rp 15 juta
  • BCA Blue :  Rp 10 juta
  • BCA Gold :  Rp 15 juta
  • BCA Silver :  Rp 10 juta

Apakah bisa nasabah menaikkan limit transaksi yang sudah ditentukan tersebut ? Tentu saja bisa. Untuk mengetahui informasi selengkapnya silahkan kunjungi Cara Menaikkan Limit Transfer BCA.

Cara Transfer dari BCA ke Bank Lain 

Setelah mengetahui Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain, selanjutnya nasabah bisa melakukan transfer dari BCA ke bank lain. 

Namun sebelum itu, ada hal penting yang perlu kalian ketahui yakni kode transfer bank. Kode transfer dapat berbeda-beda tergantung bank mana yang kalian tuju.

Seperti contohnya BCA ke BRI kode transfernya 002, tentu angka tersebut berbeda dengan Kode Transfer Bank BRI Ke Bank BCA yakni 014.

Jika sudah tau kode transfernya, selanjutnya ikuti beberapa metode transfer dibawah ini : 

Cara Transfer dari BCA ke Bank Lain Lewat ATM

Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain

Metode pertama yang dapat nasabah lakukan untuk melakukan transfer dari BCA ke bank lain yakni dengan melalui mesin ATM. Untuk tahapannya bisa kalian ikuti langkah-langkah dibawah ini : 

  1. Pertama, kunjungi mesin ATM terdekat
  2. Masukan kartu ATM BCA ke slot mesin
  3. Masukan PIN ATM dan klikโ€ transaksi lainnyaโ€ 
  4. Pilih menu โ€œtransferโ€ dan klik โ€œmenu ke rekening bank lainโ€ 
  5. Masukan kode transfer beserta no rekening tujuan 
  6. Masukan juga jumlah saldo yang akan ditransfer 
  7. Terakhir, konfirmasi transaksi lalu klik โ€œOKโ€

Cara Transfer dari BCA ke Bank Lain Lewat M Banking

Metode selanjutnya yang dapat digunakan nasabah yakni dengan menggunakan aplikasi BCA mobile. Aplikasi keuangan digital milik BCA ini dapat memberikan kemudahan bagi setiap nasabah.

Sebelum bertransaksi, pastikan terlebih dahulu jika kalian sudah mengunduh aplikasi BCA mobile di Google PlayStore maupun AppStore. 

Pastikan juga rekening sudah terdaftar di aplikasi BCA mobile sehingga kalian dapat login ke aplikasi tersebut. Berikut tahapan selengkapnya : 

  1. Pertama, buka akses aplikasi BCA Mobile
  2. Langkah berikutnya, klik menu โ€œm-Transferโ€
  3. Kemudian pilih antar bank di daftar transfer
  4. Masukan no rekening bank tujuan dan klik kirim
  5. Masukan PIN BCA dan konfirmasi data transfer 
  6. Aplikasi BCA Mobile akan kembali ke menu m Transfer 
  7. Selanjutnya masuk ke halaman berikutnya
  8. Gunakan data transfer yang sudah didaftarkan sebelumnya
  9. Jika data transfer sudah benar, klik โ€œOKโ€
  10. Terakhir, silahkan masukan PIN BCA Mobile

Cara Transfer dari BCA ke Bank Lain Lewat Internet Banking

Maksimal Transfer BCA Ke Bank Lain

Jika nasabah tidak memiliki aplikasi BCA mobile, maka ada cara lainnya yang bisa coba kalian lakukan yakni melalui layanan internet banking.

Biasanya internet banking memiliki limit yang lebih besar dari mobile banking. Berikut cara transfer BCA ke bank lain melalui Internet Banking :

  1. Lakukan login ke Klik BCA terlebih dahulu
  2. Daftarkan nomor rekening bank tujuan
  3. Selanjutnya buka menu โ€œTransfer Danaโ€
  4. Pilih transfer ke no rekening bank lain
  5. Tentukan jumlah saldo yang akan ditransfer
  6. Langkah berikutnya, pilih โ€œjenis transferโ€
  7. Konfirmasi menggunakan token BCA APPLI 2 dan APPLI 1

Cara Transfer dari BCA ke Bank Lain Lewat Teller BCA

Cara yang satu ini adalah cara transfer uang yang paling konvensional. Nasabah perlu mengunjungi kantor cabang bank terdekat dan menyampaikan ke petugas jika ingin transfer melalui teller. 

Berikut langkah-langkahnya : 

  1. Kunjungi kantor bank BCA terdekat
  2. Selanjutnya ambil nomor antrian
  3. Ambil slip setoran dan isi sesuai kolom
  4. Jika sudah dipanggil, pergi ke meja teller
  5. Utarakan keperluanmu jika ingin mentransfer
  6. Teller akan melakukan proses transfer dana ke bank lain
  7. Proses selesai, terakhir simpan bukti transfer

Demikianlah penjelasan mengenai Maksimal Transfer BCA ke Bank Lain dan informasi lainnya. Sekian dan terimakasih.

Eshter

Suka menulis dan membahas artikel yang berhubungan dengan finansial dan perbankan untuk menambah wawasan dimasa yang akan datang

Bagikan:

Tags: